Gravity Falls Season 2, To Be Continued

January 21, 2016

via gravityfalls.wikia.com

Gravity Falls Season 2

Creator : Alex Hirsch

Stasiun TV : Disney Channel & Disney XD

Tanggal Rilis : 1 Agustus 2014

Tayang Setiap Hari : Minggu, 21:00 ET
Status : Ongoing (19 episode berjalan)

Salah satu animasi ketje yang saya ikuti tanpa kesengajaan, benar-benar membuat ketagihan. Berawal dari penanyangannya di RCTI namun sayangnya tak jelas arah melintang ceritanya karena stop dan berputar-putar di season 1, akhirnya saya memutuskan untuk mendownload Gravity Falls Season 2 biar lebih clear.

Oh ya, kawan belum pernah nonton Gravity Falls? Nih, saya ceritain garis besarnya. Dipper dan Mabel adalah saudara kembar yang dikirim orang tuanya untuk berlibur di rumah pamannya yaitu Grunkle Stan selama musim panas, tepatnya di Gravity Falls. Tidak ada yang istimewa disana, hanya kota kecil (yang akan berubah menjadi aneh). Sejalan ceritanya, Dipper menemukan sebuah jurnal dengan cap telapak tangan berjari 6. Dari jurnal itulah Dipper tahu, bahwa presepsinya selama ini tentang ketidak beresan Gravity Falls benar, banyak kejadian aneh yang berkaitan dengan makhluk-makhluk “ajaib”. Dan dimulailah petualangan Dipper, Mebel, ditambah Soos dan juga Wendy untuk mengulik rahasia Gravity Falls dan menemukan siapa penulis jurnal tersebut.

Tentu saja Gravity Falls season 2 menjadi kelanjutan dari season 1-nya, tapi lebih kompleks lagi. Kalau di season 1 mulet-mulet sama makhluk ajaib, namun di season 2 kita akan diperlihatkan sedikit demi sedikit, siapa penulis dan untuk apa dia menulis jurnal. Buat lebih seru lagi, yuk pantengin dulu video “promosi” berikut.






(Konspirasi) Illuminati yang Bikin Ketagihan

Namanya juga animasi Disney, udah rahasia umum kalau mereka selalu menyematkan secret massage, eh message di setiap animasinya. Sebenarnya kalau buat saya pribadi, pesan-pesan tersirat, ah tidak, tapi nyata terlihat di animasi Gravity Falls inilah yang membuat saya tertarik. Bumbu-bumbu sedap illuminati-nya bikin Gravity Falls layak ditonton oleh kawan penggemar ragam konspirasi ala All Seeing Eye.


Bill via moviepilot.com


Selain gamblang menorehkan mata satu dimana-mana, seperti contohnya Bill, salah satu tokoh Gravity Falls berwujud segitiga atau piramid yang matanya cuman 1. Alex sebagai creator menambah misteri-misteri lain untuk penonton setia Gravity Falls. Kalau udah sering nonton mah tahu apa itu, buat kawan yang belum tahu, coba deh nonton animasi ini, karena setiap akhir penayangannya, Alex menyematkan kode-kode unik berupa rentetan angka, kata orang-orang forum sih itu disebut cryptogram. Tapi sayangnya saya nggak serajin itu buat mecahin si cryptogram, ketahuan malesnya ye? Hehehe.. Tapi untungnya saya nggak penasaran amat sama cryptogram-nya, soalnya orang-orang forum udah pada mecahin sih, jadi praktis deh.





Alur Cerita yang Nyos!

Gravity Falls menawarkan misteri unyu nan sweet yang membuat kita jatuh cinta untuk mengikuti setiap episode-nya. Ditambah bumbu-bumbu tak terduga yang bisa jadi serius atau mungkin sebaliknya, konyol tak terkira. Gravity Falls membuat kita otomatis berspekulasi atas kejadian di tiap episode-nya. Tapi siapa sangka sebenarnya animasi ini telah menaruh rangkaian petunjuk di awal-awal episode. Walaupun saya tidak mengikuti full season 1, tapi ada 1 episode yang terngiang-ngiang sampai sekarang karena episode tersebut memberi gambaran sekilas tentang episode-episode mendatang. Saya lupa episode berapa (nontonnya via RCTI sih..), pokoknya episode penjelajahan waktu, di sanalah sekelebet adegan yang mak cling muncul, dan terwujud ketika saya menonton episode–episode kedepannya.


To Be Continued

Tayangnya Gravity Falls itu nggak mesti. Ketika saya mengejar season 2 via download, saya kaget, ternyata season 2 masih stak di episode 19. Orang-orang forum memberikan informasi kalau finale season-nya akan tayang pada tanggal 15 Februari 2016, what?? Masih sebulan dari sekarang keleus.. Orang-orang forum juga bilang, nonton Gravity Falls ini kadang bisa jackpot kadang bisa seret. Kalau tayang sesuai jadwal, itu jackpot banget namanya, tapi kalau udah seret tayangnya dan bisa nunggu sampe berminggu-minggu, ya udah deh walasam.. Akhirnya saya memutuskan untuk stop download di episode 17.

Lho kenapa Pit?

Saya nggak mau keseruan dari episode pamungkas 18 dan 19 terhenti lama karena nungguin episode 20. Bisa-bisa saya lupa gimana ceritanya, nggak seru dong. Jadi saya nahan-nahan buat nggak download episode 18 dan 19, sampai nanti episode 20 tayang, dalam 1 bulan lagi. Semangat!




Baca Artikel Populer Lainnya

10 komentar

  1. Belum pernah nonton ini .... Kayanya wajib punya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bagus nis, apalagi kalau kamu suka illuminati atau hal2 memecahkan misteri kayak cryptogram di tiap endingnya, recommended bgt pokoknya.

      Delete
  2. wah makasih infonya :D jadi tertarik juga :)

    ReplyDelete
  3. lah aku gak tau ada kartun ini mbak, dah lama banget gak ngikutin tayangan televisi or film

    ReplyDelete
    Replies
    1. Di rcti masih tayang tiap haru sabtu pagi pokoknya, cuman ya gitu, mulet2 di season 1 mulu. Tp asik kok, klo belum nonton coba deh pantengin rcti, bakal ketagihan dan siap2 buat cari season 2nya

      Delete
  4. ini krtun favorit saya. cerita yg menarik dipenuhi misteri yg tdk trduga. tdak hnya super lucu, tp juga menegangkan. menurut saya season 2 nya sngat seru dan luar biasa. sisa 1 episode lgi. saya tdk mnduga ada yg suka dg krtun ini di indonesia. haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Banyak kok yg suka, coba deh buka forum-forum fans GF ini banyak lho

      Delete
  5. Saya suka banget sama kartun GF ini, sampai saya download episodenya dari season 1 - 2 dan karakter yang paling saya suka yaitu Bipper (Bill-Dipper) di season 2 episode 4 Sock Opera

    ReplyDelete
  6. Ka download gravity falls weebsitenya apa atau link soalnya pengen dowonload yang season 2

    ReplyDelete

If you have no critics you'll likely have no succes ~Malcolm X